Buku Lexza
/0/8007/coverbig.jpg?v=a1b38f2fb06740f49f5861d7e469fd81)
Sakya Kumara
Sakya Kumara, pangeran iblis yang merupakan pewaris tunggal Kerajaan Kumara di Dunia Iblis memutuskan pergi ke Dunia Mortal untuk menemukan Pedang dan Kitab Sakti agar bisa menjadi Pendekar Dewa Pedang. Pedang Dewa Langit dan Pedang Iblis Bumi beserta Kitab Jurus Pedangnya yang sudah lama hilang di Dunia Mortal menjadi sasaran Sakya Kumara selain Kitab Dewa Mabuk yang merupakan jurus tangan kosong terkuat saat ini. Tujuannya hanya satu yaitu pergi ke Dunia Naga membalaskan dendam kepada Dewa Naga Abadi karena telah menghancurkan dunianya. Tapi kehidupan di Dunia Mortal tidak seperti harapannya. Berbagai kesulitan akan Sakya hadapi di dunia yang kacau balau ini sebelum dia berhasil menjadi Pendekar Dewa Pedang. Berhasilkah Sakya Kumara melewati semua rintangan ini dan berhasil membalaskan dendamnya sekaligus mengembalikan lagi dunianya seperti semula? Ikuti terus ya petualangan Sakya Kumara ...
/0/7830/coverbig.jpg?v=059009e047d644dbb584ad85c35bb8ff)
Dusun Hantu
Dusun Kamajaya yang terpencil dan terletak di kaki pegunungan yang berkabut membuat dusun ini selalu berkabut di pagi dan malam hari. Tidak hanya itu, dusun ini seakan terkutuk oleh keangkerannya. Warga yang tinggal di sana tidak ada yang bisa meninggalkan Dusun Hantu ini, karena misteri yang menyelimuti dusun ini dari leluhur mereka. Rumah Besar yang sudah lama kosong yang tadinya milik bangsawan kaya dusun ini juga menambah seramnya dusun ini di waktu malam. Beberapa penghuni rumah besar ini juga hilang tanpa jejak, membuat Dusun Kamajaya lebih terkenal sebagai Dusun Hantu ... Penampakan sosok pria bertubuh besar di tengah malam yang berkabut juga menambah kemisteriusan dusun hantu ini. Beberapa pendatang dari luar sudah mencoba memecahkan misteri dari dusun hantu ini termasuk trio pemburu hantu Radit, Rara, dan Rudi. Satu lagi pendatang ke dusun ini yaitu Kristin yang merasa penasaran dengan cerita ibunya yang merupakan salah satu warga yang bisa lepas dari dusun angker ini, berusaha menelusuri asal usul leluhurnya di dusun ini untuk topik utama di blog pribadinya. Berhasilkah beberapa pendatang di dusun hantu ini memecahkan misteri dusun ini ataukah mereka terseret ke dalam kemisteriusannya dan menjadi korbannya? Bagaimana dengan rumah besar yang kosong ini, apakah rumah besar ini yang menjadi sumber keangkeran Dusun Kamajaya?