Buku Honeywing
/0/15960/coverbig.jpg?v=9316e420a63149a2bc9124e6858e21d7)
Staring on you at the sunset
Hidup dalam tekanan, membuat Amel menderita. Sosok ibu yang ia rindukan,telah pergi bertahun-tahun tanpa ada kabar. Kini ia hidup di pondok pesantren, setelah melarikan diri dari sang ayah tiri yang ingin melakukan hal bejat padanya. Setelah sekian lama ia tinggal di pondok, akhirnya niatnya untuk menyusul sang ibu terwujud. Amel mendapat bantuan uang dari sang kiyai, untuk memberangkatkan nya ke Korea selatan. Negara, dimana sang ibu berada. Tinggal di negri orang, membuatnya takut akan keramaian disana. Amel lalu memutuskan untuk singgah di sebuah kota yang jarak nya tidak terlalu jauh dari masjid yang ada disana. Di setiap malam, Amel melantunkan suara merdunya dalam lantunan tilawah. Tanpa ia sadari ada seorang pria yang melihatnya dari luar jendela masjid.
/0/3025/coverbig.jpg?v=c19ea21181b34945af6444dd4df35527)
Cewek kutu buku itu tunanganku
Sevilla harus kehilangan sang ayah di usianya yang masih sangat muda. Tepat di hari ulangtahunnya, sang ayah meninggal saat perjalanan pulang ke rumahnya. Derita demi derita ia alami, kala perusahaan yang ayahnya rintis bangkrut, dengan sang paman sebagai penyebabnya. Ibunya mengalami gangguan jiwa akibat ini, dan semua aset keluarganya di sita bahkan di jual untuk menutupi kerugian. Kini hanya beberapa rupiah yang tersisa, Sevilla memilih untuk menyewa rumah kecil di pemukiman sempit. Di umurnya yang menginjak 14 tahun, Sevilla harus banting tulang untuk memenuhi kebutuhannya dan juga ibunya. Suatu hari Sevilla tak sengaja menabrak Verrel, Siswa populer yang terkenal jenius dan tampan. Keduanya bahkan sama-sama mengikuti lomba yang sama. Sejak saat itu keduanya dekat, bukan sebagai teman melainkan musuh. Yusha, mantan kekasih Verrel merasa cemburu pada Sevilla. Ia dan teman-temannya pun mengunci Sevilla di gudang sekolah sendirian, hingga Verrel datang menyelamatkannya. Di rumah sakit, Sevilla di rawat. Ayah dan ibu Verrel juga datang menjenguknya, mereka mengaku pernah menjalin persahabatan erat dengan almarhum ayahnya. Dan mereka ingin Sevilla dan ibunya tinggal bersama mereka. Ayah dan ibu Verrel juga mengatakan bahwa almarhum ayah Sevilla ingin menjodohkan Sevilla dengan Verrel. Semenjak kejadian itu, keduanya menjadi semakin akrab. Perasaan khusus mulai tumbuh di hati keduanya, hingga akhirnya keduanya berpacaran saat mereka duduk di bangku kelas satu SMA. Perjalanan cinta mereka yang mulus tiba-tiba saja terhalang dengan kehadiran Alona dan neneknya, Alona yang sangat membenci Sevilla itu, bekerjasama dengan Yusha untuk menculik nya. Mereka menjual Sevilla di situs penjualan wanita. beruntungnya bibi viona, adik ibunya itu mengetahui hal ini dan membeli Sevilla. Sejak hari itu, Verrel menjadi kesepian. Sampai akhirnya ia mendengar dari kakak sepupu Sevilla, bahwa Sevilla telah pergi ke Amsterdam tanpa sepengetahuannya. Johny dan teman-teman Verrel yang lain mengungkap alasan kepergian Sevilla ke Amsterdam, begitu terkejutnya mereka kala kak Lucas, kakak sepupu Sevilla mengungkapkan kalau Verrel dan Sevilla bersaudara tiri.