Buku Hannah owo
Perempuan Gila Itu Istriku Tercinta
Roxelana menderita keterbelakangan mental dan demensia. Semua orang memanggilnya "gadis gila", "perempuan dungu nan idiot", dan "perempuan penggoda lelaki asing." Namun, bagi Reiner, Roxelana adalah perempuan yang ia cintai. Bagi Reiner, pria 30 tahun yang telah lama kesepian, Roxelana adalah belahan jiwanya, istrinya tercinta, hidup, dan matinya. Ia menerima segala kekurangan Roxelana. Ia mengabdikan hidupnya demi kebahagiaan dan kesehatan Roxelana. Baik Reiner maupun Roxelana memiliki masa kecil yang traumatis. Orang tua Reiner hanya membesarkannya sebagai alat pelunas hutang. Bibinya Roxelana berusaha menjual keponakannya itu pada lelaki hidung belang. "Kelak, kalau kau sudah besar, kau harus melunasi hutang miliaran rupiah yang ayah punya di bank." Ujar ayahnya Reiner yang pengangguran dan gemar memukuli anak istrinya. "Kau di sini hanya menumpang. Setidaknya bantulah kami mencari uang. Alat penghasil uang instan ada di antara kedua pahamu." kata Bibinya Roxelana. Ini adalah kisah cinta tragis dari dua manusia malang yang memili luka batin. Dengan kekuatan cinta, mereka mencoba saling menyembuhkan luka masing-masing. Mereka ingin hidup sehat dan bahagia, berdua selamanya, melupakan rasa sakit yang sudah-sudah dan memulai segalanya dari awal.